RSS

Jenis-jenis Hidropinik





jenis-jenis Hidroponik

Aspek-aspek penting menanam tanaman hidroponik:
  1. Air.
Tanaman hidroponik tergantung pada air, air menjadi aspek penting kualitas tumbuhnya tanaman hidroponik.
  1. Cahaya .
Dengan sinar matahari yang cukup  diperlukan untuk bisa tumbuh dengan baik.
  1. Oksigen.
Oksigen merupakan aspek penting penanaman tanaman secara hidroponik. Kadar oksigen yang rendah dapat mengakibatkan menurunnya permeabilitas membrane sel sehingga dinding sel sulit ditembus. Ini akan berakibat tanaman kekurangan air dan layu.
  1. Nutrisi.
Untuk dapat tumbuh dengan baik dan mendapatkan nutrisi, larutan hara sebaiknya diberikan secara teratur. Nutrisi bisa kita dapatkan dengan membuat sendiri atau membelinya
Bagaimana cara membuat sendiri nutrisi hidroponik, mari kita bahas di sini: 

Bahan :
  1. Pupuk Urea 1000 gr
  2. Pupuk KCL 1000 gr
  3. Pupuk NPK 1000 gr
  4. Pupuk daun Gandasil ( Growmore ) 50 gr.
Peralatan
  1. Ember bervolume 20 liter
  2. Drum plastik bervolume 100 liter
  3. Timbangan digital
  4. Alat pengaduk
  5. Air sumur, air sungai
  6. Air PDAM tidak diperkenankan kecuali sudah diendapkan selama 7-10 hari.
Cara membuat nutrisi tanaman hidroponik
  • Masukkan semua bahan yang telah ditimbang ke dalam ember volume 20 liter.
  • Tuangkan air sumur sebanyak 20 liter ke dalam ember tersebut sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk. Selanjutnya pengadukan hingga air mencapai volume 20 liter dan tidak ada lagi pupuk yang masih mengkristal ( tidak ada endapan )
  • Tuangkan larutan pekatan tadi ke dalam bak penampungan volume 100 liter.
  • Kucurkan air sumur ke dalam bak penampungan sambil diaduk-aduk hingga penuh. ( mencapi volume 100 liter ) dan larutan nutrisi siap di gunakan
Hal hal yang haru diperhatikan dalam Pemilihan media :
  • Dapat menopang tanaman dengan baik
  • Memiliki ukuran pori yang cukup
  • Tidak menyumbat sistem
  • Tidak berpengaruh ke larutan Nutrisi
  • Mudah didapat apabila mungkin dapat di Produksi sendiri.
Tanaman hidroponik bisa dilakukan di berbagai tempat, bahkan dengan halaman yang kecilpun , yang penting tanaman mendapatkan sinar matahari yang cukup juga kebutuhan unsur haranya terpenuhi.

Keuntungan menanam tanaman dengan sistem hidroponik adalah :
  • Tidak membutuhkan lahan yang luas.
  • Pemakaian Pupuk lebih hemat
  • Pemakaian air lebih sedikit.
  • Hasilnya lebih bagus dan
  • Harga jual Sayur hidroponik Organik lebih mahal

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: