RSS

manfaat buah mengkudu bagi rambut





Buah mengkudu mempunyai manfaat yang sangat baik dalam perawatan rambut. Buah mengkudu dikenal mampu mengatasi rambut rontok, menghilangkan ketombe dan  buah mengkudu mampu meregenarasi uban. Itu artinya, rambut yang telah memutih sekalipun bisa kembali menjadi berwarna hitam.

Kerontokan rambut sebenarnya adalah hal normal selama kapasitasnya masih dalam taraf wajar. Rambut bisa mengalami kerontokan secara normal hingga 100 helai perhari, itu adalah bentuk siklus pergantian rambut. Rambut-rambut yang rontok itu akan digantikan oleh rambut baru yang tumbuh.

Perawatan rambut menggunakan buah mengkudu merupakan cara alami yang pastinya jauh lebih sehat. Mengkudu tidak mengandung zat kimia yang justru bisa menimbulkan masalah baru untuk rambut. Menggunakan mengkudu untuk perawatan rambut sangatlah mudah. Anda bisa melakukannya sendiri di rumah. Inilah beberapa langkah perawatan rambut menggunakan buah mengkudu, baik itu menghitamkan rambut, menghilangkan ketombe maupun mengurangi kerontokan.

Menghilangkan ketombe

Ketika rambut kita berketombe, kita merasa sangat jengkel karena ketombe menyebabkan gatal ketika terkena panas mentari dan kulit kepala berkeringat. Untuk itu, inilah langkah-langkah yang bisa ditempuh untuk menghilangkan ketombe secara alami menggunakan buah mengkudu. Anda cukup menyiapkan daging mengkudu yang sudah matang. Anda harus kuat dengan aroma busuknya. Setelah itu, ambil daging buah secukupnya dan blender hingga benar-benar halus. Setelah itu anda ratakan di seluruh bagian kepala dan diamkan dalam 10 menit, setelah itu bilas. Anda dapat keramas untuk menghilangkan sisa-sisa bau dengan shampo biasa.

Mengatasi kerontokan
Untuk mengatasi kerontokan pada rambut, anda dapat mengaplikasikan buah mengkudu ke rambut anda. Untuk mendapatkan hasil yang sempurna dan signifikan, anda harus menambahkan asupan nutrisi yang dibutuhkan untuk rambut anda. Kita akan menambahkan kuning telur bebek pada adonan mengkudu. Ambil mengkudu yang telah matang dan diblender hingga benar-benar halus. Kuning telur bebek ditambahkan dan diaduk hingga merata (bisa dijadikan masker). Sebelum menggunakan adonan mengkudu dan telur ini, rambut anda sudah harus bersih (keramas sebelumnya). Ratakan adonan ke seluruh rambut dan kulit kepala anda, tunggulah hingga 15 menit. Setelah itu, seperti biasa anda dapat membilasnya sampai bersih. Anda dapat menggunakan shampoo biasa untuk menghilangkan bau busuk mengkudu dan bau amis telur.

Mengurangi uban/Menghitamkan Rambut
Daun pandan wangi juga sangat baik untuk menghitamkan rambut. Oleh karena itu, kita akan membuat racikan dari mengkudu ditambah dengan daun pandan wangi. Siapkan 7 lembar daun pandan wangi, setelah itu cuci bersih dan potong-potonglah. Potongan-potongan daun pandan wangi tersebut direbus dengan air sebanyak satu liter. Diamkan air rebusan tadi selama semalam hingga berembun. Besok paginya, ambilah 3 buah mengkudu dan diperas airnya.

Air perasan mengkudu tadi dicampurkan dengan air rebusan pandan wangi yang telah didiamkan semalam. Setelah itu, basuhlah rambut anda menggunakan racikan tersebut selama tiga kali dalam seminggu. Lakukan hal ini terus menerus hingga hasilnya dapat terlihat. Jangan lupa, untuk yang ini sebaiknya anda membiarkan dulu rambut yang telah dibasuh dengan racikan (jangan dulu dibilas) untuk hasil lebih, biarkan dulu menyerap.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: