RSS

rassa syukur kami


Rasa syukur kami kepadamu  ya Rob yang telah memberikan begitu banyak nikmat dan karuniamu untuk itu kami ingin berbagi  kebahagian ini kepada anak-anak yatim kami berkesempatan untuk berkunjung ke panti asuhan dan memberikan sedikit rezki yang kami terima , semoga ini menjadi suri tauladan buat anak – anak kami untuk peka terhadap sesama

Hari ini bunga itu mulai berbunga
Hari ini mentari bersinar begitu cerah
hari ini senyum dan tawa itu terlihat diwajah-wajah kami
bahagia ini adalah bahagia kami semua
ceria ini adalah kecerian kami
teruslah engkau bersinar mentariku
berilah kami kehangatan
agar kami selalu tegar
menatap hari esok
sinarilah tanaman dan bunga-bunga kami
biarkanlah mereka merasakan kehangatan
seperti apa yang kami rasakan
perjalanan ini masih panjang
masih banyak badai akan yang menghantam
tetaplah untuk bersama
hadapilah semua rintangan yang mendera kita
kita pasti kuat
kita pasti bisa
melalui  itu semua
karena kita punya keyakinan dan kebersamaan yang tinggi

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

kegiatan kami di hari minggu

inilah kegiatan kami di hari minggu itung-itung udah lama kami tidak melakukan aktifitas seperti ini setelah lomba CGH,semoga ini akan memupuk rasa kebersamaan dan kegotong royongan yang selama ini telah kami pupuk dan kami bina.
kini kami dapat tantangan baru untuk mengikuti lomba Hati PKK untuk itu kami akan mempersiapkan segalanya termasuk apa yang menjadi kreteria penilaian seperti disetiap rumah harus ada tanaman lombok dan masih ada lagi di tambah minimal kami harus mempunyai kolam ikan di 10 rumah.
kami berharap akan menjadi yang terbaik kembali amin....amin




  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

kegiatan syukuran



Inilah kegiatan syukuran yang kami laksanakan pad hari minggu tanggal 22 Nov 2014 , acaranya emang sederhana banget  selain seluruh warga kami juga mengundang Pak lurah dan walibar .
Kami mencoba menyuguhkan acara yang beda dari pada yang lain dengan menghadirkan anak-anak untuk membawakan yel..yel yang kami bawakan sewaktu lomba di DOM inilah replica kami tampak semua  ikut larut dalam kegembiraan ini dan kami juga menyajikan kegiatan-kegiatan kami selama kerja bakti  demi memajukan dan memperindah lingkungan kami  tak lupa juga ada kunjungan dari  Bulungan dan kunjungan Bapak Walikota Balikpapan  yang kami sajikan dalam bentuk slide.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

syukuran



Kegiatan kami dalam rangka menyambut syukuran akan keberhasilan kami dalam lomba CGH tingkat  RT maju  se kotamadya Balikpapan kami beryukur karena kami menjadi yang terbaik ke 2 kami semua bersuka cita karena perjuangan kami tak sia-sia .
Kami juga berterima kasih kepada semua warga RT.045 yang telah berjuang dan berusaha agar lingkungan kita bisa diperhitungkan dalam lomba CGH , memanang kami sudah berkomitment untuk selalu berusaha agar kami bisa mendapatkan pringkat terbaik.
Untuk itulah setelah apa yang telah kami lalui kami juga tak lupa memanjatkan syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kami  berkah yang begitu besar dan untuk menikmati hasil yang telah kami perolah makanya kami mengadakan syukuran yang di tujukan untuk semua warga RT.045 kel.sepinggan kec.balikpapan selatan.
Semua warga menyambut dengan antusia , mereka bergotong- royong  untuk membagi tugas demi terlaksananya acara tersebut.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

sejarah kota balikpapan



Sejarah Balikpapan

Sejarah Kota Balikpapan tidak bisa dipisahkan dengan Minyak yaitu lebih tepatnya dengan sumur minyak Mathilda, sumur pengeboran perdana pada tanggal 10 Februari 1897 di kaki gunung Komendur di sisi timur Teluk Balikpapan. Penamaan sumur minyak Mathilda sendiri berasal dari nama anak JH Menten dari JH Menten dan Firma Samuel & Co sebagai pemenang hak konsesi pengeboran di yang ditunjuk pemerintah Hindia Belanda yang telah mengontrak Balikpapan dari Kesultanan Kutai.
Di awal tahun 1900-an bertambahnya jumlah penemuan dan pengeboran minyak di Balikpapan telah membawa pendatang dalam jumlah besar ke Balikpapan. Pendatang ini kebanyakan adalah orang Cina dan para pekerja pengeboran yang rata-rata berasal dari jawa dan berbagai daerah lainnya seperti India. Pekerja dari Cina dan India inilah yang menjadi cikal bakal penghuni desa di Tukung (Klandasan) dan Jumpi (Kampung Baru) yang merupakan asal usul sebagian besar warga Balikpapan. Selain itu keberadaan minyak, yaitu minyak tanah atau "lantung", juga mengundang semakin besarnya jumlah pedagang yang datang dari daerah Kerajaan Banjar di Banjarmasin dan Bone di Sulawesi Selatan untuk berdagang dan singgah di Balikpapan.
Seiring dengan berkembangnya waktu Balikpapan telah berkembang menjadi "Kota Minyak" dengan besarnya produksi minyak yang dihasilkan yang mencapai 86 juta barrel per tahun. Perkembangan industri minyak inilah yang telah membangun Balikpapan menjadi kota industri dan selanjutnya menjadikan Balikpapan sebagai Kota Jasa dengan bandar udara Internasional, pelabuhan dan jumlah hotel yang dapat mendukung keberadaan Balikpapan sebagai dua kota tersebut.
Saat ini Balikpapan tidak lagi menjadi Kota Minyak yang berorientasi pada pengeboran melainkan pada jasa pengolahan minyak yang telah mengolah minyak mentah dari sekitar Balikpapan, yaitu Sepinggan, Handil, Bekapai, Sanga-sanga, Tarakan, Bunyu dan Tanjung serta minyak mentah yang diimpor dari negara lain.
Besarnya jumlah pendatang di Kota Balikpapan telah membawa keberagaman etnis dengan berbagai adat istiadat dan agama. Namun demikian hal ini tidak menjadi kendala dalam akulturasi budaya dan terwujudnya keharmonisan di masyarakatnya secara turun menurun.
Keharmonisan masyarakat Balikpapan terekat dalam bahasa sehari-hari yang digunakan, yaitu Bahasa Indonesia. Keberagaman yang ada di dalam masyarakat Balikpapan bahkan mendukung adanya nilai-nilai kebersamaan yang mampu menjadikan Kota Balikpapan sebagai Kota Bersih, Indah, Aman dan Nyaman yang tercermin dengan telah seringnya Kota Balikpapan meraih Piala Adipura.

Budaya bersih dan wawasan lingkungan telah menjadi bagian dan ciri dari masyarakat Balikpapan yang terakomodir secara profesional dalam program Pemerintah Kota Balikpapan, yakni : CLEAN, GREEN and HEALTHY.
Asal-usul Nama Balikpapan
Nama Balikpapan kurang jelas kapan berasal dan apa makna nama itu. Menilik susunan katanya dapat dimasukkan ke dalam asal kata bahasa Melayu. Menurut buku karya F. Valenijn pada tahun 1724, menyebut suatu daerah di hulu sebuah sungai di sebuah Teluk sekitar tiga mil dari pantai, desa itu bernama BILIPAPAN. Lepas dari persoalan ucapan maupun pendengaran, jelas bahwa nama tersebut dikaitkan dengan sebuah komunitas pedesaan di teluk yang sekarang dikenal dengan nama Teluk Balikpapan.

Terdapat beberapa versi terkait dengan asal-usul nama Balikpapan :
  1. Versi Pertama ( Sumber : Buku 90 Tahun Kota Balikpapan yang mengutip buku karya F. Valenijn tahun 1724 )
Menurut legenda asal nama Balikpapan adalah karena sebuah kejadian yang terjadi pada tahun 1739, sewaktu dibawah Pemerintahan Sultan Muhammad Idris dari Kerajaan Kutai, yang memerintahkan kepada pemukim-pemukim di sepanjang Teluk Balikpapan untuk menyumbang bahan bangunan guna pembangunan istana baru di Kutai lama. Sumbangan tersebut ditentukan berupa penyerahan sebanyak 1000 lembar papan yang diikat menjadi sebuah rakit yang dibawa ke Kutai Lama melalui sepanjang pantai. Setibanya di Kutai lama, ternyata ada 10 keping papan yang kurang (terlepas selama dalam perjalanan) dan hasil dari pencarian menemukan bahwa 10 keping papan tersebut terhanyut dan timbul disuatu tempat yang sekarang bernama "Jenebora". Dari peristiwa inilah nama Balikpapan itu diberikan (dalam istilah bahasa Kutai "Baliklah - papan itu" atau papan yang kembali yang tidak mau ikut disumbangkan).
  1. Versi Kedua ( Sumber : Legenda rakyat yang dimuat dalam buku 90 Tahun Kota Balikpapan )
Menurut legenda dari orang-orang suku Pasir Balik atau lazim disebut Suku Pasir Kuleng, maka secara turun menurun telah dihikayatkan tentang asal mula nama "Negeri Balikpapan". Orang-orang suku Pasir Balik yang bermukim di sepanjang pantai teluk Balikpapan adalah berasal dari keturunan kakek dan nenek yang bernama " KAYUN KULENG dan PAPAN AYUN ". Oleh keturunannya kampung nelayan yang terletak di Teluk Balikpapan itu diberi nama "KULENG - PAPAN" atau artinya "BALIK - PAPAN" (Dalam bahasa Pasir, Kuleng artinya Balik dan Papan artinya Papan) dan diperkirakan nama negeri Balikpapan itu adalah sekitar tahun 1527.

Hari Jadi Kota Balikpapan
Hari jadi Kota Balikpapan ditentukan pada tanggal 10 Februari 1897. Penetapan tanggal ini merupakan tanggal peristiwa pengeboran pertama sumur minyak di Balikpapan dan merupakan hasil seminar sejarah Kota Balikpapan tanggal 1 Desember 1984.

Walikota Balikpapan
  1. H.A.R.S.MUHAMMAD ( 1960 - 1963 )
  2. MAYOR TNI. AD BAMBANG SOETIKNO ( 1963 - 1965 )
  3. MAYOR TNI.AD IMAT SAILI ( 1965 - 1967 )
  4. MAYOR POL.ZAINAL ARIFIN ( 1967 - 1973 )
  5. LETKOL.POL.H.M.ASNAWI ARBAIN ( 1974 - 1981 )
  6. KOL.CZI.TNI.AD.SYARIFUDIN YOES ( 1981 - 1989 )
  7. H. HERMAIN OKOL (Sebagai Plt.Walikota) ( 1989 - 1991 )
  8. KOL.INF.H.TJUTJUP SUPARNA ( 1991 - Juni 2001)
  9. H. IMDAAD HAMID ( Juni 2001 - 2011 )
  10. H. M. RIZAL EFFENDI (2011 - s.d. sekarang )
Suber  dari balikpapan.go.id

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

mengisi waktu luang

kegiatan kami dalam mengisi hari libur dan untuk mempercantik lingkungan seperti yang dilakukan olah Pak.Kipli dan Pak Anom yang lagi asik mengecat tombok di salah satu rumah warga dan kami berencana akan membuat lukisan ini disetiap rumah warga




  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

kegiatan rutin kami

wajah lingkungan kami , yang salalu kami jaga akan kebersihan dan keindahannya
kami tak ingin jika orang yang berkunjung ke tempat kami merasa tak nyaman untuk itu kami berusaha agar setiap mereka yang datang akan mersa terkesan dengan keadaan lingkungan di tempat kami.
seperti kebiasaan kami yang selalu gemar bersih-bersih
semoga ini menjadi inspirasi buat kita semua



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

latihan yel..yel

persiapan kami dalam mengikuti lomba yel..yel ,dengan penuh semangat kami berusaha untuk menjadi yang terbaik demi mencapai semua itu kami berlatih sore dan malam hari karena waktunya sangat mepet makanya kami berusaha sekuat tenaga untuk dapat menjadi juara

inilah latihan kami


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

yel..yel kami yang mengesankan

Perjuangan kami yang tak mengenal leleh dan selalu berusaha untuk menjadi yang terbaik kini membawakan hasil kami keluar menjadi yang terbaik kedua dala lomba CGH dan yel..yel yang diciptakan oleh Ibu RT menjadi terbaik ke dua syukur kami kepada'mu ya Robb yang telah mencurahkan semua kenikmatan buat kami semua.

Semoga ini menjadi motivasi buat kami untuk berbuat lebih dan lebih
inilah vidio kami waktu lomba yel...yel yang diadakan di DOM , semoga ini menjadi inspirasi buat kita semua



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

jadi yang terbaik



Perjalanan kami menuju yang terbaik

Hari ini kami bisa tertawa lepas
Hari ini kami bisa tersenyum dengan manis
Hari ini kami bisa berjalan dengan tegak
Hari ini kami bisa menegakan kepala

Suka cita kami tumpah jadi Satu
Semua turut bergembira , tawa,canda mewarnai semua ini

Biarkan kami menikmati kebahagian ini
Biarkan kami menikmati apa yang baru saja kami rengkuh
Biarkan kami sejanak melepaskan semua kegembiraan ini
Rasa lelah , letih kini terbayarkan

Jangan bangunkan kami jika semua hanya mimpi
Jangan berikan kami kebahagian jika sejenak
Jangan berikan kami kecerian yang semu

Mimpi ini adalah mimpi kami semua
Kerja ini adalah kerja kami semua
Kebersamaan ini adalah kebersamaan kami

Kami memang bukan apa-apa
Kami juga bukan siapa-siapa
Kami memang bukan yang terbaik
Kami juga bukan yang terhebat
Kami hanya punya semangat
Kami hanya punya mimpi
Kebersamaan itulah yang membuat kami bangkit
Untuk mengejar mimpi-mimpi kami
Kini semua sudah terwujud berkat doa dan kebersamaan kami semua
Untuk sama-sama memajukan lingkungan yang kita cintai ini

Dulu kami memang bukan siapa-siapa tapi sekarang kami sudah dikenal
Berkat lomba-lomba CGH yang kami ikuti

Biarkan kami dikenal dengan keindahan lingkungannya
Bairkan kami dikenal dengan ke asrian lingkungannya

Kini kami sudah meraih semuanya

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS